Sabtu, 15 Februari 2014

PEMBUATAN RPP KURIKULUM 2013 MATEMATIKA KELAS 7 DI SMP NEGERI 1 BRAJA SELEBAH


Pada tanggal 12 Februari 2014, MGMP Matematika SMP Kabupaten Lampung Timur melaksanakan pertemuan yang ketiga kalinya untuk semester genap TP 2013/ 2014. Pertemuan tersebut dilaksanakan di SMP Negeri 1 Braja Selebah yang dihadiri oleh 40 guru matematika.

Sabtu, 08 Februari 2014

BELAJAR MICROSOFT OFFICE EXCELL


Pada tanggal 29 Januari 2014, MGMP Matematika SMP Kabupaten Lampung Timur melaksanakan pertemuan yang kedua kalinya untuk semester genap TP 2013/ 2014. Pertemuan tersebut dilaksanakan di SMP Negeri 1 Raman Utara yang dihadiri oleh 40 guru matematika.

Jumat, 07 Februari 2014

CARA MEMBUAT RANKING SECARA OTOMATIS





Membuat ranking merupakan tugas pokok seorang guru yang menjadi wali kelas terutama dalam hal pengisian rapor siswa. Dengan melihat ranking tersebut seorang wali kelas dapat melihat sejauh mana kemampuan dan perkembangan semua peserta didiknya. Kebanyakan wali kelas hanya meranking peserta didik yang nilainya besar-besar saja untuk dihitung sedangkan sisanya dibiarkan begitu saja. Hal itu dilakukan karena ranking di dalam rapor ada yang ditulis dan ada yang tidak tergantung wali kelasnya.

CARA MENGGANDAKAN DATA MENGGUNAKAN IKON PASTE






Dalam menginput sebuah data, seringkali kita menemui data yang akan kita ketik terdapat data yang kembar. Untuk mengatasi masalah tersebut, kita dapat menggunakan fasilitas Copy dan Paste. Sebagian besar orang mungkin tidak asing dengan kedua fasilitas yang terdapat di Microsoft excel tersebut. Tapi mungkin hanya beberapa saja yang pahan tentang kegunaan ikon paste tersebut.

Kamis, 06 Februari 2014

CARA MEMBUAT KETERANGAN SUATU TABEL ATAU KOP SURAT SECARA OTOMATIS






Dalam mengetik data di Microsoft Excel, kita sering kali mengetik data yang ketika di print out jumlahnya lebih dari 1 halaman.  Ketika kita menginginkan keterangan tabel bagian atas selalu muncul di setiap halaman maka kita sering memotong tabel tersebut kemudian membuat keterangan lagi di halaman berikutnya. Pengalaman ini yang sering saya lakukan selama ini. Berkat Mr Bronto, sekarang saya sudah menemukan solusi yang lebih mudah untuk memecahkan masalah tersebut.

CARA MEMBUAT PENOMORAN DI MICROSOFT EXCEL




Ketika kita bekerja menggunakan program Microsoft Excel, data yang kita ketik sering menggunakan penomoran. Berikut ini akan disajikan langkah-langkah membuat penomoran dengan berbagai cara. Ya langsung saja kita mulai: (dalam praktek kali ini membuat penomoran dari angka 1 sampai 10).