PANDUAN
MEMBUAT EMAIL DI YAHOO
1. Bukalah
program browser yang akan anda gunakan (Internet Explorer, Mozilla Firefox,
Google Chrome, Opera, dll)
2. Silakan
mendaftar di yahoo. Pada address bar Ketiklah www.yahoo.com.
Atau mendaftar Di Sini
3. Setelah
mengikuti langkah 2, maka akan tampil gambar seperti ini. Klik Buat Account!
4. Setelah
mengikuti langkah 3, maka anda akan di bawa ke halaman pengisian identitas anda
seperti gambar di bawah ini. Isilah identitas anda dengan benar! Kemudian klik Buat Account Saya
Keterangan diatas secara detail anda
bisa simak dibawah ini.
- Nama saya: Isikan nama depan dan nama belakang
Anda!
- Jenis Kelamin: Pilihlah jenis kelamin Anda!
- Tanggal lahir: Isikan tanggal, bulan dan tahun
lahir Anda!
- Saya tinggal di: Pilihlah tempat tinggal Anda!
- Id Yahoo! dan Email: Buatlah id anda seperti contoh di
atas! Jika Anda bingung Klik periksa maka akan diberikan beberapa alternatif
pilihan id untuk anda
- Kata sandi: Isilah kata sandi tersebut dengan
guruf atau angka yang mudah diingat oleh Anda tetapi sulit ditebak oleh orang
lain!
- Ketik ulang kata sandi: Isikan kata sandi Anda dengan
benar.
- Pertanyaan rahasia 1: Pertanyaan ini juga harus diingat
karena anda lupa kata sandi anda, anda bisa menggunakan pertanyaan rahasia
tersebut dengan menggunakan fitur lupa kata sandi.
- Pertanyaan rahasia 2: Pertanyaan ini sama saja dengan
pertanyaan yang pertama hanya saja berbeda pertanyaan.
- Ketik kode yang ditampilkan: Isikan kode yang sama persis
seperti gambar diatas, jaka salah ulangi sampai benar.
5. Jika
pengisian Anda benar, maka Anda akan di bawa ke halaman berikut ini. Catatlah
apa yang tertera pada gambar di bawah ini demi keamanan email anda jika
sewaktu-waktu email Anda tidak bisa dibuka!
6. Klik
Lanjutkan untuk mengkonfirmasi email yahoo anda! Sekarang Anda sudah mempunyai
email di Yahoo.